Cara Diet Sehat: Tips Menjaga Berat Badan Ideal dengan Nutrisi Seimbang

Gambar ilustrasi diet sehat. Sumber foto: Istimewa.

SUKABUMIKITA.ID – Banyak orang yang mengira bahwa cara diet sehat adalah dengan mengurangi porsi makan secara drastis. Namun, cara diet yang benar tidak sekadar mengurangi kalori, tetapi juga memastikan tubuh mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan.

Diet sehat lebih berfokus pada pola hidup yang seimbang dan memenuhi kebutuhan kalori harian sesuai aktivitas fisik, seperti yang disampaikan oleh dr. Sienny Agustin dari laman Alodokter.

Kunci utama dalam menjalani diet sehat adalah menjaga keseimbangan kalori yang masuk dan kalori yang dibakar melalui aktivitas fisik.

“Diet sehat dapat mendatangkan banyak manfaat, termasuk menjaga berat badan ideal dan mengurangi risiko penyakit serius seperti diabetes, stroke, hingga kanker,” kata dr. Sienny.

Langkah-langkah Diet Sehat yang Efektif

1. Mengetahui Kebutuhan Kalori Harian
Setiap individu memiliki kebutuhan kalori yang berbeda sesuai usia dan jenis kelamin. Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan RI, kebutuhan kalori harian untuk anak-anak usia 1–6 tahun sekitar 1.350–1.400 kalori, sementara pria dewasa membutuhkan sekitar 2.550–2.650 kalori.

2. Merancang Menu Makanan Seimbang
Setelah mengetahui kebutuhan kalori, diet sehat perlu diterapkan dengan menyusun menu makan yang mencakup sayuran, buah, biji-bijian, sumber protein, dan lemak sehat. Sayuran seperti bayam dan wortel serta protein tanpa lemak seperti daging ayam tanpa kulit adalah pilihan yang baik. Hindari konsumsi gula tambahan, garam, dan lemak jenuh yang berlebihan.

3. Tidak Melewatkan Waktu Makan
Melewatkan makan hanya akan membuat tubuh kekurangan energi dan cenderung makan berlebih pada waktu makan berikutnya. “Makanlah sesuai jadwal dengan makanan bergizi seimbang untuk menjaga energi dan mencegah makan berlebihan,” ujar dr. Sienny.

4. Makan Secara Perlahan
Kebiasaan makan terburu-buru sering kali mengakibatkan makan dalam jumlah berlebih. Makan dengan perlahan memberi waktu bagi otak untuk merespons rasa kenyang.

Baca juga: Waspadai! 7 Jenis Buah Ini Tidak Dianjurkan Dimakan Saat Perut Kosong

5. Memilih Camilan Sehat
Diet sehat tidak melarang ngemil. Camilan seperti buah, yoghurt rendah lemak, dan kacang-kacangan dapat membantu menahan lapar di antara waktu makan. Hindari camilan tidak sehat seperti keripik dan gorengan yang tinggi lemak jenuh.

6. Olahraga Secara Rutin
Aktivitas fisik sangat penting dalam diet sehat untuk membakar kalori dan menjaga kesehatan otot serta jantung. Berolahragalah setidaknya 30 menit sehari sebanyak 3–5 kali seminggu.

7. Mengonsumsi Air Putih yang Cukup
Minum air putih minimal 8 gelas sehari bukan hanya mendukung proses diet, tetapi juga membantu sistem pencernaan bekerja optimal. Air putih juga membantu menjaga perasaan kenyang sehingga mencegah makan berlebihan.

Jika cara-cara di atas telah dijalankan namun belum ada hasil, konsultasi ke dokter dapat menjadi langkah tepat, terutama jika memiliki kondisi medis tertentu seperti hipertensi atau diabetes. (cr5)


Ikuti terus berita-berita selengkapnya di HP kamu, dengan menekan link tautan: Saluran WhatsApp Sukabumikita.id ini.

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *