Inggu Sudeni Kunjungi Korban Banjir Bandang di Cikondang

Inggu Sudeni, Anggota DPRD Kota Sukabumi dari Fraksi PKS, saat diwawancarai awak media.

SUKABUMIKITA.ID – Anggota DPRD Kota Sukabumi dari Fraksi PKS, Inggu Sudeni, mengunjungi langsung lokasi terdampak banjir bandang di Kelurahan Cikondang, Kecamatan Citamiang, pada Kamis (07/11/2024).

Dalam kunjungan tersebut, Inggu yang juga merupakan anggota legislatif dari Daerah Pemilihan (Dapil) I, yang meliputi wilayah Kecamatan Cikole dan Citamiang, memberikan bantuan kepada para korban.

“Banjir bandang yang terjadi pada 5 November kemarin telah membawa dampak yang besar bagi warga, dan saya merasa terpanggil untuk langsung memberikan bantuan serta melakukan aksi sosial bersama warga,” ujar Inggu Sudeni saat ditemui di lokasi.

Inggu turut serta dalam kerja bakti bersama warga, di lokasi terdampak bencana. Kamis (07/11).

Selain menyalurkan bantuan berupa sembako dan perlengkapan kebutuhan darurat, Inggu juga ikut terjun bersama warga melakukan kegiatan bersih-bersih di wilayah yang terdampak.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempercepat pemulihan kondisi pasca-bencana dan membantu warga membersihkan rumah serta fasilitas umum yang terkena dampak banjir.

Berdasarkan data yang dirilis oleh BPBD Kota Sukabumi, tercatat sebanyak 112 titik yang terdampak akibat banjir bandang yang melanda pada Selasa (05/11) kemarin.

Banjir tersebut mengakibatkan kerusakan pada sejumlah fasilitas publik, rumah warga, dan akses jalan di beberapa titik.

Baca juga: Banjir Bandang di Sukabumi Meluas, 112 Titik Terdampak

Sebagai bentuk komitmen sosial, Inggu berharap, bantuan yang diberikan bisa sedikit meringankan beban warga yang terdampak bencana, sekaligus mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama bergotong royong dalam proses pemulihan.

“Semoga kehadiran kami bisa memberikan semangat dan harapan bagi warga yang sedang berjuang untuk bangkit kembali,” tambahnya.

Pemerintah Kota Sukabumi bersama BPBD hingga kini masih terus melakukan penanganan di wilayah-wilayah terdampak, serta mendata kerugian yang ditimbulkan akibat bencana tersebut. (cr5)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *