Muhamad Ridho Nuryaman Resmi Gantikan Bayu Waluya di DPRD Kota Sukabumi

SUKABUMIKITA.ID – Proses Pergantian Antar Waktu (PAW) anggota DPRD Kota Sukabumi dari Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) telah resmi dilaksanakan. Dalam sidang paripurna yang digelar di Gedung DPRD Kota Sukabumi, Selasa (22/04/2025), Bayu Waluya secara resmi digantikan oleh Muhamad Ridho Nuryaman sebagai anggota legislatif.

Sidang yang berlangsung khidmat tersebut dihadiri oleh jajaran pimpinan dan anggota DPRD Kota Sukabumi, unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), serta perwakilan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol).

Ketua DPRD Kota Sukabumi, Wawan Juanda, menyampaikan bahwa proses PAW ini telah berjalan sesuai dengan ketentuan dan mekanisme yang berlaku, serta merupakan usulan resmi dari internal partai.

“Kita lihat semuanya berjalan lancar. Per hari ini, Pak Bayu sudah digantikan oleh Pak Rido. Kita berharap beliau bisa semangat mendedikasikan dirinya untuk Kota Sukabumi,” ujar Wawan kepada awak media.

Wawan menegaskan, DPRD hanya menjalankan proses administratif sesuai surat permohonan yang diajukan oleh DPD Partai Hanura. Ia berharap kehadiran Muhamad Ridho Nuryaman dapat memperkuat peran legislatif dan membawa aspirasi masyarakat, khususnya dari dapil tempat ia berasal.

“PAW ini murni dari partainya yang mengajukan kepada kami. DPRD hanya mengikuti mekanisme yang ada sesuai ketentuan yang berlaku,” tambahnya.

Muhamad Ridho Nuryaman yang hadir dalam sidang paripurna tersebut menyampaikan rasa syukur dan komitmennya untuk mengemban amanah sebagai wakil rakyat.

Ia mengaku siap bekerja keras dan bersinergi dengan seluruh anggota dewan dan Pemerintah Kota Sukabumi dalam menjalankan tugas-tugas legislatif.

“Ini adalah tanggung jawab besar. Saya akan berusaha sebaik mungkin untuk menjalankan amanah ini dengan penuh integritas dan tanggung jawab,” ujar Rido singkat usai pelantikan.

Sekretaris DPD Partai Hanura Jawa Barat, Cecep Lukmanul Hakim, yang turut hadir dalam agenda tersebut menjelaskan bahwa proses PAW merupakan bagian dari dinamika internal partai dan telah ditempuh melalui jalur organisasi yang sah.

“Kita lihat semuanya lancar. Ini proses yang alami dalam organisasi partai politik. Hari ini Pak Rido sudah resmi menggantikan Pak Bayu, dan kami berharap beliau bisa lebih bersemangat dalam mendedikasikan diri untuk Kota Sukabumi,” kata Cecep.

Ia menambahkan, pergantian ini juga menjadi bagian dari konsolidasi politik di tubuh Partai Hanura. “PAW ini merupakan hasil proses yang sudah dijalankan. Dan kami meyakini bahwa Rido memiliki kapasitas untuk menjalankan tugas dengan baik hingga akhir masa jabatan nanti,” tuturnya. (Cr5)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *