Pj Walikota Sukabumi Apresiasi 116 Hari Kepemimpinan Kapolres Sukabumi Kota dalam Menjaga Kamtibmas

Pj Walikota Sukabumi, Kusmana Hartadji saat konferensi pers di Mapolres Sukabumi Kota.

SUKABUMIKITA.ID – Penjabat (Pj) Walikota Sukabumi, Kusmana Hartadji, memberikan apresiasi kepada Polres Sukabumi Kota atas capaian kinerja selama 116 hari kepemimpinan AKBP Rita Suwadi.

Konferensi pers yang digelar di Mapolres Sukabumi Kota pada Sabtu (09/11/2024) itu juga dihadiri jajaran Forkopimda, termasuk Dandim 0607/Kota Sukabumi Letkol Yudhi Hariyanto, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan media lokal.

Dalam kesempatan tersebut, Kusmana Hartadji mengapresiasi kerja keras Polres Sukabumi Kota dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.

“Keberhasilan Polres dalam menciptakan suasana kondusif merupakan hasil kerja keras yang patut kita apresiasi, terutama di tengah tantangan yang ada,” ujar Kusmana.

Konferensi pers Polres Sukabumi Kota, terkait kinerja di 116 hari masa kepemimpinan AKBP Rita Suwadi.

Kusmana juga menekankan pentingnya peran Pemkot Sukabumi dalam membina generasi muda melalui program-program edukasi dan kegiatan positif seperti olahraga dan pembinaan kepemudaan, sebagai langkah pencegahan terhadap kenakalan remaja.

“Pembinaan generasi muda bukan hanya tugas Polri atau TNI, tapi tanggung jawab kita bersama,” tambahnya.

Kehadiran Pj Walikota dalam acara ini juga menjadi respons atas aksi massa yang dilakukan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) di Polres Sukabumi Kota beberapa waktu lalu.

Kusmana menjelaskan bahwa tuntutan aksi tersebut sudah disampaikan secara resmi, dan pihak Forkopimda, termasuk dirinya dan Kapolres, telah berdiskusi mengenai langkah-langkah lanjut berdasarkan arahan Presiden untuk menjaga keamanan dan ketertiban di Kota Sukabumi.

Kapolres Sukabumi Kota AKBP Rita Suwadi, dalam konferensi tersebut, mengungkapkan bahwa transparansi informasi kepada publik menjadi prioritas.

“Transparansi sangat penting untuk mendukung stabilitas keamanan, yang juga berpengaruh positif pada pertumbuhan ekonomi,” ujar AKBP Rita.

AKBP Rita Suwadi memaparkan beberapa capaian Polres selama 116 hari, yang sejalan dengan arahan Presiden terkait keterbukaan informasi publik berdasarkan UU No. 14 Tahun 2008.

Ia juga menjelaskan upaya strategis dalam meningkatkan kualitas personel melalui pelatihan rutin dan evaluasi mingguan. Saat ini, Polres Sukabumi Kota memiliki 717 personel Polri dan 23 ASN yang tersebar di 15 polsek.

Kepolisian Sukabumi Kota juga melaksanakan KRYD (Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan) dengan mengintensifkan patroli di daerah rawan tawuran pelajar dan lokasi yang berpotensi terjadi gangguan kamtibmas.

Dalam penanganan kriminalitas, Satreskrim Polres Sukabumi Kota berhasil mengungkap 26 kasus, sementara Satnarkoba menangani 54 kasus narkoba dengan total 62 tersangka.

Baca juga: Peduli Korban Bencana, Kapolres Sukabumi Kota Salurkan Bantuan

Lebih lanjut, AKBP Rita Suwadi menyampaikan bahwa Polres tengah mengembangkan platform digital untuk memudahkan masyarakat memantau kinerja mereka.

“Kami akan terus berupaya meningkatkan transparansi melalui platform digital, agar seluruh kegiatan dan capaian kami dapat dipantau oleh masyarakat,” tegas AKBP Rita Suwadi.

Dengan berbagai inisiatif dan langkah strategis ini, diharapkan kinerja Polres Sukabumi Kota dapat terus meningkatkan rasa aman di tengah masyarakat Kota Sukabumi serta mendukung terciptanya iklim yang kondusif. (cr5)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *