2024, Kepala DPMPTSP Kota Sukabumi: Retribusi PBG Melampaui Target!

SUKABUMIKITA.ID – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Sukabumi mencatat pencapaian positif dalam retribusi Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) sepanjang tahun 2024.
Dari target awal sebesar Rp850 juta, realisasi penerimaan retribusi PBG justru melampaui angka tersebut dengan mencapai Rp955 juta, atau 105 persen dari target yang ditetapkan.  Kepala DPMPTSP Kota Sukabumi, Iskandar Ifhan, menyampaikan rasa syukur atas pencapaian yang melebihi ekspektasi tersebut.
“Alhamdulillah, capaian retribusi PBG di tahun 2024 berhasil melampaui target hingga Rp105 juta. Kami sangat bersyukur atas hasil yang luar biasa ini,” ungkapnya, Selasa (04/02/2025).
Iskandar menegaskan bahwa keberhasilan ini tidak terlepas dari kerja sama yang solid antara petugas DPMPTSP dan berbagai pihak yang terlibat dalam proses perizinan bangunan di Kota Sukabumi. Selain itu, meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap pentingnya perizinan bangunan yang legal juga turut berkontribusi dalam pencapaian tersebut.
“Keberhasilan ini menunjukkan bahwa koordinasi yang baik serta peningkatan layanan perizinan telah memberikan dampak positif bagi sektor pembangunan di Kota Sukabumi,” tambahnya.
Melihat tren positif ini, DPMPTSP Kota Sukabumi telah menetapkan target retribusi PBG tahun 2025 sebesar Rp950 juta. Namun, ada tantangan yang harus dihadapi, terutama dengan adanya perubahan pada Sistem Informasi Manajemen Bangunan Gedung (SIMBG) yang berpengaruh terhadap proses perizinan.
Kepala Bidang Pelayanan Perizinan DPMPTSP Kota Sukabumi, Saepulloh, menyebut bahwa perubahan sistem ini tidak hanya berdampak pada Kota Sukabumi, tetapi juga terjadi di berbagai daerah lain.
“Perubahan dalam SIMBG memang bisa mempengaruhi pencapaian target. Namun, kami tetap berupaya memberikan layanan terbaik agar proses perizinan berjalan lancar dan optimal,” jelasnya.
Meskipun ada tantangan tersebut, DPMPTSP Kota Sukabumi tetap optimistis bahwa target tahun ini dapat tercapai dengan strategi peningkatan pelayanan dan koordinasi yang lebih baik.
“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan perizinan, mendukung pertumbuhan investasi, serta memastikan setiap pembangunan di Kota Sukabumi berjalan sesuai regulasi yang berlaku,” tutup Saepulloh. (Cr5)
banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *